Kategori: Berita
Published August 30, 2024

Padang (LPPM UNAND) — Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Andalas (UNAND) turut serta dalam kegiatan Focus Group Discussion (FGD) yang diadakan untuk mempersiapkan rapat Koordinasi Forum Pimpinan LPPM (FKLP2M) Badan Kerja Sama Perguruan Tinggi Negeri (BKS PTN) Wilayah Barat. Kegiatan FGD ini berlangsung dari Rabu hingga Jumat, 28 hingga 30 Agustus 2024, di Hotel Aston Pasteur, Bandung.

FGD ini bertujuan untuk menyiapkan beberapa kesepakatan terkait pelaksanaan FKLP2M 2024, serta merumuskan sistem kolaborasi antarperguruan tinggi dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Kesepakatan-kesepakatan ini akan menjadi bahan pembahasan dalam rapat koordinasi tahunan FKLP2M BKS PTN Wilayah Barat 2024 yang dijadwalkan akan berlangsung di Universitas Bangka Belitung. Selain itu, FGD juga bertujuan untuk meningkatkan pengelolaan dan manajemen LPPM antarperguruan tinggi di wilayah barat.

Selama kegiatan FGD, berbagai agenda penting dibahas, termasuk Pembahasan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD ART) FKLP2M BKS PTN 2023/2024 serta program kerja FKLP2M BKS PTN untuk tahun mendatang. Dalam forum ini, partisipasi aktif dan kontribusi dari masing-masing perguruan tinggi sangat diharapkan untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi yang lebih baik di masa depan.

LPPM Universitas Andalas diwakili oleh Ketua LPPM, Prof. Dr. techn. Marzuki. Dalam keterangannya, Prof. Marzuki menyampaikan pentingnya kegiatan ini untuk membangun kolaborasi yang lebih erat antar LPPM di wilayah barat. “Dengan adanya FGD ini, kami berharap dapat meningkatkan sinergi dalam pelaksanaan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat antar perguruan tinggi, khususnya di wilayah barat,” ujar Prof. Marzuki.

Kehadiran LPPM UNAND dalam FGD ini menunjukkan komitmen universitas untuk terus berpartisipasi aktif dalam pengembangan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di tingkat nasional, serta memperkuat kerja sama dengan perguruan tinggi lain di wilayah barat. Acara ini diharapkan dapat menghasilkan kesepakatan-kesepakatan yang konstruktif dan bermanfaat bagi kemajuan bersama (My).